PROPOSAL
PENGAJUAN
BANTUAN
PERBAIKAN
JARINGAN IRIGASI
OLEH :
HIPPA TIRTA MULYA
DESA KARANGREJO KECAMATAN
KANDAT
KABUPATEN KEDIRI
2014
HIPPA
“ TIRTA
MULYA “
Desa Karangrejo Kec. Kandat
Karangrejo, 09 September 2014
No : 002/TM/9/2014
Lamp : 1 (satu) berkas
Hal : Permohonan Bantuan
Perbaikan Jaringan Irigasi
Kepada Yth :
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kediri
Di
Kediri
Dengan ini Kami sampaikan usulan permohonan bantuan perbaikan jaringan
irigasi di Desa Kami, dengan bahan usulan sebagai berikut :
Nama HIPPA :
Tirta Mulya
Alamat : Desa Karangrejo Kec. kandat
Jumlah Anggota : 9 orang
Luas Lahan : 10 Ha
Jenis Kegiatan yang diusulkan : Perbaikan
jaringan irigasi (Plengsengan)
sepanjang
350 m
Bersama ini pula Kami nyatakan bahwa HIPPA Tirta Mulya belum pernah
menerima atau tidak sedang dalam proses menerima bantuan serupa dari
pemerintah.
Demikian usulan ini Kami sampaikan, mohon dapat ditindaklanjuti.
Mengetahui,
Kepala Desa Karangrejo Ketua HIPPA “ Tirta Mulya “
HERI SUJOKO, S.Pd ABD MALIK
Mengetahui,
Camat
Kandat Mantri
Pertanian
Kecamatan Kandat
SUBUR WIDONO, AP. MM. MASTUR, SP
I.
PENDAHULUAN
Dalam kegiatan budidaya
tanaman, air menjadi salah satu faktor yang memegang peranan penting. Tanaman
yang kekurangan air tidak akan mampu tumbuh dengan maksimal dan pada akhirnya
tidak akan berproduksi dengan maksimal pula.
HIPPA Tirta Mulya yang beralamat
di Desa Karangrejo, Kecamatan Kandat, memiliki anggota sebanyak 9 orang dengan luas areal
sawah 10 Ha.
Adapun pola tanam di wilayah kami adalah Padi-Jagung-Palawija. Berbagai kendala dalam usaha tani Desa Karangrejo antara lain belum efisiennya
penggunaan air pengairan dikarenakan belum adanya jaringan irigasi yang memadai, mengakibatkan distribusi
air pada lahan pertanian di wilayah kami menjadi tidak maksimal sehingga
akhirnya produksi pertanian menjadi kurang maksimal pula.
II.
MAKSUD DAN TUJUAN
Dengan adanya kendala kondisi
jaringan irigasi yang kurang memadai di wilayah Desa Karangrejo maka Kami
bermaksud mengajukan permohonan bantuan perbaikan jaringan irigasi kepada Dinas Pertanian
Kabupaten Kediri.
Adapun tujuan perbaikan
jaringan irigasi ini adalah :
1.
Untuk memperlancar jaringan irigasi yang ada baik pada
musim kemarau maupun pada musim penghujan.
2.
Untuk meningkatkan kuantitas
dan kualitas hasil pertanian dengan
pengairan yang cukup dan merata pada lahan pertanian.
Kelembagaan HIPPA
adalah sebagai berikut :
|
||
Nama HIPPA
|
:
|
Tirta Mulya
|
Lokasi
|
:
|
Desa Karangrejo Kecamatan Kandat
|
Jumlah Anggota
|
:
|
9 orang
|
Luas Areal
Poktan
|
:
|
10 Ha
|
Susunan Pengurus
|
||
Ketua
|
:
|
Abd Malik
|
Sekretaris
|
:
|
Reli Wahyudi
|
Bendahara
|
:
|
Imam Safii
|
Anggota
|
:
|
1.
Bambang
Jatmiko
2.
Suwanto
3.
Nuryanto
4.
Ayuman
5.
Sunoko
6.
Didik
Pujianto
|
IV.
PENUTUP
Perbaikan jaringan irigasi
ini akan sangat membantu petani dalam meningkatkan
produksi tanaman dan juga pendapatan petani. Selanjutnya dukungan dari Dinas
Pertanian Kabupaten Kediri sangat diharapkan dalam merealisasikan kegiatan
tersebut di Desa Karangrejo Desa
Karangrejo Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri.
Karangrejo, 09 September 2014
HIPPA “ Tirta Mulya ”
ABD MALIK
Ketua